Latest Movie :

Mobil - Audi

Audi AG adalah sebuah produsen mobil asal Jerman yang menjual mobil di berbagai macam kelas dan harga untuk kalangan menengah ke atas. Audi juga merupakan pemilik merek Ducati dan Lamborghini. Kendaraan Audi diproduksi di 7 pabrik di seluruh dunia, sedangkan merek Ducati dan Lamborghini masing-masing memiliki satu pabrik yang terletak di Italia. Kantor pusat Audi berada di Ingolstadt, Bavaria, Jerman.
Perusahaan ini dimiliki penuh (99,5%) oleh Grup Volkswagen sejak tahun 1966, setelah sebelumnya dibeli dari Daimler-Benz.[5] Kelahiran kembali Audi ditandai dengan peluncuran Audi F103 pada tahun 1965.
Nama perusahaan ini sebenarnya berasal dari nama panggilan pendirinya August Horch, yang mempunyai arti "mendengar" dan jika diterjemahkan ke Bahasa Latin menjadi Audi. Semboyan Audi adalah Vorsprung durch Technik, yang dapat diartikan "Keunggulan melalui teknologi".
Pemilik terbesar dari Audi AG adalah Volkswagen AG, yang memiliki 99 persen saham perusahaan ini dari tahun 1966. Belakangan ini, adanya kemungkinan Audi dilepas oleh Volkswagen telah menjadi perdebatan. Dari tahun 2002 sampai 2007, Audi mengepalai Audi Brand Group, sebuah sub-divisi dari Grup Volkswagen yang terdiri dari Audi, SEAT dan Lamborghini.

Audi
JenisPublik
IndustriOtomotif
DidirikanZwickau, Jerman (16 Juli 1909)
PendiriAugust Horch
Kantor pusatKantor pusat: Ingolstadt, Bavaria,Jerman.
Lokasi produksi:
Jerman:
Ingolstadt & Neckarsulm
Hungaria: Győr
Belgia: Brussels
China: Changchun
India: Aurangabad
Brasil: Curitiba
Tokoh pentingRupert Stadler
Chairman of the Board of Management,
Wolfgang Egger
Kepala Desain
Produksi1.343.195 unit (2011) (hanya merek Audi)
Pendapatan €44,096 miliar Euro (2011)
Laba bersih €5,3 miliar Euro (2011)
Jumlah aset€16,832 miliar (2009)
(25 miliar dolar AS)
Jumlah ekuitas€3,451 miliar (2009)
5,12 miliar dolar AS
Karyawan46.372 (2009)
IndukVolkswagen Group
Anak perusahaan
  • Audi do Brasil e Cia (Curitiba, Brasil)
  • Audi Hungaria Motor Kft. (Györ, Hungaria)
  • Audi Senna Ltda. (Brazil)
  • Automobili Lamborghini Holding S.p.A (Sant'Agata Bolognese, Italia)
  • Autogerma S.p.A. (Verona, Italia)
  • quattro GmbH (Neckarsulm, Jerman)
Situs webAudi.com
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Alat Berat | Motor | Sepeda
Copyright © 2012. Kendaraan Mobil - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger